BIMBINGAN KONSELING


BIMBINGAN KONSELING
Dosen: Dr. Syafnan, M.Pd
Konten Perkuliahan utk mhs. PAI smester 7.
Untuk Kelas PAI 1,2,3,4, dan 5
Pertemuan ke 1: minggu pertama tgl 16 - 21 Agus 21)

Mengapa Bimbingan Konseling itu dirasakan perlu ?,  bahkan mendesak dilaksanakan di dalam keseluruhan Program pendidikan.
I. Latar belakang hubungan
Tentunya erat hubungannya dengan aspek : 1). Sosio Cultural, 2). aspek Psikologis, bahkan seluruh aspek pendidikan pada umumnya. Keadaan seperti ini menjadikan Bimbingan Konseling punya kedudukan yang tak terlewatkan dalam proses pendidikan yang lebih luas.
Ad.1 Sosio Cultural
Perkembangan Iptek ikut mempengaruhi kehidupan Sosial, Politic, Ekonomi, Industeri, sehingga mengusik ketersediaan lapangan kwrja, masalah hubungan sosial, masalah tenaga ahli, keadaan pengangguran, yang kesemuanya membutuhkan bimbingan dari Para Pakar dibidangnya masing masing yang dalam hal ini keterlibatan peran Bimibingan Konseling sangat terasa  manfaatnya.
Ad.2. Aspek Psikologis
Perkembangan Iptek ikut mempengaruhi kondisi individual seseorang baik jasmani dan rohaninya. Hal itu dapat kita lihat dari:
masalah penyesuaian diri, masalah pemilihan pekerjaan, prencanaan atau program pendidikan seorang anak , masalah hubungan khusus antar pribadi, dan sampai kepada yang bersifat financial.
II. Hubungan Bimbingan Konseling dengan Aspek Kehidupan Yang Lebih Khusus
1. Masalah perkembangan pendidikan
    Pendidikan yang dinamis tentunya harus selalu berobah ke arah 
    Yang lebih maju mengusik berbagai komponen pendidikan, anta-
    ra lain: sistem pendidikan, kurikulumnya, strategi pembelajaran,      alat bantu  belajar, dan sumber sumber belajar.
    Perobahan yang demikian tentunya akan mempengaruhi anak          didik untuk mengadakan penyesuaian diri dengan situasi yang        berobah itu, sehingga terkadang terjadi ketidak stabilan pada          diri Para siswa sehingga memerlukan bantuan Bimbingan.
2. Masalah Perkembangan individu
    Manusia  mulai dari lahir sampai akhir hayat akan menjadi                manusia yang lebih  mendekati sempura. Proses itu                  dipengaruhi  oleh pembawaan dan faktor lingkungan. Proses pematangan manusia sepertinya memerlukan upaya pembelajaran, maka upaya pembelajaran itulah yang dikatakan Pendidikan.
Banyak tugas tugas perkembangan suatu Individu yang harus dilakukan agar individu itu terkategorikan individu normal, dalam arti bila mana individu itu tidak bisa melakukannya maka individu itu boleh dikatakan individu yang terlambat berkembang, dan bila mana semakin jauh terkebelakangannya maka individu itu disebut lagi Individu yang terkebelakan.Sebagai contoh: pada usia 17 thn sudah sepantasnya seseorang individu sudah mampu membedakan karakter prempuan dan laki laki, namun kenyataannya belum bisa, maka disinilah Peranan Bimbingan Konseling sangat diperlukan.
3. Masalah Perbedaan Individu
Manusia itu unik/aneh , hal ini disebut demikian karena setiap manusia tidak ada yang persis samaidentitasnya. Perbedaan yang selalu ada ini mengakibatkan setiap manusia itu perlu dikenal lebih jauh tentang: aspek pribadinya, aspek jasmaninya, 
Perbedaan antar manusia yang perlu di dalami adalah:
a. Perbedaan dalam kecerdasan
b. Perbedaan dalam kecakapan
c. Perbedaan dalam hasil belajar
d. Perbedaan dalam sikap
e. Perbedaan dalam kebiasaan
F. Perbedaan dalam pengetahuan
g. Perbedaan dalam hal kepribadian
h. Perbedaan dalam hal cita cita
I.  Perbedaan dalam halebutuhan
j. Perbedaan dalam hal minat
k. Perbedaan dalam hal pola pola perkembangan
l.  Perbedaan dalam hal ciri ciri jasmani
m. Perbedaan dalam hal latar belakang lingkungan
Perbedaan ini semua sangat membutuhkan Bimbingan Konseling dalam penanganannya.

4. Masalah Kebutuhan Individu
Sudah merupakan suatu hal yg tdk bisa dipungkiri bahwa setiap individu juga berbeda dari segi kebutuhan 
Kebutuhan yang berbeda itu meliputi:
a. Berbeda dalam kebutuhan memperoleh kasih sayang
b. Berbeda dalam kebithan memperoleh harga diri
c. Berbeda dalam hal utk memperoleh penghargaan yang sama
d. Berbeda dgn hal ingin dikenal
e. Berbeda dengan memperoleh prestasi dan posisi
f. Berbeda dengan memperoleh kemerdekaan
g. Dan seterusnya.
Kesemua pwrbedaan ini sangat membutuhkan kehadiran Bimingan Konseling

5. Masalah Penyesuain diri dan Kelainan Tingkah laku
Banyak cara yang bisa dilakukan individu untuk memenuhi kebbutuhanya, bbaik yg wajar maupun yyang tidak wajar, atau dengan cars yang sidari maupun  elum disadari.
Proses penyesuaiann diri banyak sekali yang menimbulkan berbagai masalah terutama bagi diri individun.

6. Masalah Belajar
Secara Psikologis balajar dapat diartikan sebagai suatu proses memperoleh perubahan tingkah laku untuk memperoleh pola pola respon yang diperlukan dalam  erinteraksi dengan lingkungan secara efisien. Dalam proses pembelajaran itu banyak ditemukan berbagai masalah belajar, baik bagi siswa maupun stakeholder yang lainnya. Maka semuanya itu terasa memerlukan bimbingan yang dijalankan secara profesional.

PERKULIAHAN KE - 2 (minggu ke 2 mulai tgl 21 - 27 Agus)

Perkuliahan Survey Lapangan:
Setiap mhs melakukan Survey utk menanyakan kepada:
6 orang guru SD / MIN Di kampungnya masing masing.
Yang ditanyakan:
1. Apakah guru SD/MIN..... sudah mengenal apa itu Bimimbingan Konseling di Sekolah/madrasah ?
a. Sangat mengenal
b. Mengenal
c. Mengenal secara umum
d. Kurang mengenal
e. Belum mengenal

2. Apakah Guru Bimbingan Konseling dibutuhkan di SD/MIN yang Bapak/Ibuk Pimpin:
a. Sangat dibutuhkan
b. Diperlukan
c. Kadang
d. Kurang diperlukan
e. Tidak diperlukan

3. Upaya yang dilakukan Pengawas Sekolah, ataupun Kantor Dinas Pendidikan, ataupun juga Kantor Kemenag untuk mensosialisasikan/memperkenalkan Bimbingan Konseling di sekolah/madrasah pada lebih kurang 5 tahun terakhir ini:
a. Sangat Sering
b. Sering
c. Kadang
d. Jarang
e. Tidak pernah

4. Upaya yang dilakukan Guru termasuk Kepala sekolah/madrasah untuk mengenal urgensi Bimbingan Konseling di Sekolah/madrasah lebih kurang 5 tahun terakhir ini:
a. Sering
b. Cukup
c. Kurang
d. Kurang sekali
e. Tidak ada upaya.

Tugas ini diterima oleh dosen paling lambat tgl 6 september pkl. 18 sore hari. Dan siapa yang terlambat dianggap tidak lulus (nilai E = 50 ).
Hanya Dikirim ke WA 082171171415, dan kalau dikirim diluar nomor hp ini maka dianggap tidak lulus (nilai E = 50)







    





No comments: